Selasa, 31 Januari 2017

KECELAKAAN MEMBUAT MASA DEPANNYA DI SEPAK BOLA HANCUR

   Sebagaimana sebagian besar anak lelaki di Spanyol,ia sangat ingin menjadi pemain bola profesional.Sejak kecil hingga beranjak dewasa,pemuda kelahiran Madrid ini mengisi waktu dengan berlatih sepak bola.Bola adalah teman mainnya di Sekolah maupun di Luar sekolah.Karirnya mulai terbuka ketika ia terpilih sebagai kiper di Real madrid junior yang merupakan salah satu tim ternama di Spanyol dan dunia.Masa depan seperti sudah terbuka lebar.Hanya satu tingkat lagi maka ia akan menjadi pemain profesional.
     Tetapi suatu terjadi,sebuah kecelakaan membuat masa depannya di sepakbola hancur.Mobil yang dikendarainya hilang kontrol,terguling,dan akibatnya ia menderita sakit parah selama 3 tahun.Dokter bahkan sempat memvonis ia akan lumpuh.Ia tak mungkin bisa meneruskan ambisinya menjadi pemain bola profesional.
    Dalam kesedihan yang mendalam,di Rumah sakit ia mendapat pinjaman gitar dari perawat dan dia menyanyikan kepiluan hatinya.Gitar juga digunakan untuk terapi tangannya.Selama 3 tahun itu ia ditemani gitar untuk pemulihan kesehatan dan emosinya."I had a car accident,very,very strong car accident and i was very,very ill for three years.Doctors thought that i would never walk again but i slowly,i started to recover and to increase dexterity my hands,i began to play guitar."Secara berangsur kesehatannya pun mulai membaik,ia terhindar dari kelumpuhan akan tetapi sepak bola tetap merupakan kegiatan terlarang baginya.

Apakah masa depannya akan hancur karena ia tak bisa melakukan hal yang dicintainya?

   Dia adalah Julio iglesias de la cueva.Dia merupakan legenda lagu romantis paling terkenal di Dunia.Pria kelahiran Madrid,23 september 1943 ini telah menghasilkan 77 album diantaranya dilantunkan dalam 14 bahasa yang berbeda dan terjual lebih dari 300 juta kopi.Sony Music bahkan mengatakan kalau ia salah satu dari 10 penyanyi yang penjualannya paling besar di Dunia.
   Pria yang sempat mengambil kuliah setelah kecelakaan ini sudah mempersembahkan lebih dari 5000 konser di Seluruh dunia.Jika 1 tahun ada 365 hari maka 5.000 konser itu sama saja dengan dia melakukan konser setiap hari selama 13 tahun lebih tanpa henti.Bukankah itu wujud dedikasi dan kecintaan terhadap musik.
   Bagaimana akhirnya ia bisa jatuh cinta dengan musik?Selama tiga tahun ditemani gitar untuk terapi,Julio menemukan kebahagiaan lain dari bermusik dan bernyanyi.Sesuatu yang dulu tak pernah diliriknya.
   Suatu hari ada yang mendengarnya bernyanyi dan takjub dengan suaranya hingga menyarankannya masuk ke dapur rekaman.Disitulah karier ia dimulai.





Hikmah:

   Julio iglesias mungkin mengira bakat dan masa depannya ada di sepak bola akan tetapi kecelakaan membuatnya harus memilih jalan lain.Tanpa disadari ia mempunyai bakat luar biasa di bidang tarik suara.Bakat selain bola yang tak pernah diasahnya sebelumnya.Kini dari dunia tarik suara yang diacuhkannya malah membuat ia menjadi legenda.


Sumber:
Alamsyah,Isa.2010.NO EXCUSE.Depok:Asma Nadia Publishing House.




Ingin merubah kehidupan yang lebih baik bersama saya
Hubungi : Santy Marlina (Lina)
  SMS/WA : 081219992862
PIN : 546D27CF



  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar